PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SUBTEMA LINGKUNGAN TEMPAT TINGGALKU UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

Rahmawati, Ery (2017) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SUBTEMA LINGKUNGAN TEMPAT TINGGALKU UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR. Jurnal Edukasi, 1 (1). pp. 1-7. ISSN 2443-0455

[img]
Preview
Text
12.pdf

Download (170kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan kelayakan LKS lingkungan tempat tinggalku dengan menggunakan pendekatan kontekstual, (2)mendeskripsikan efektifitas penggunaan LKS dengan pendekatan kontekstual dalam KBM berdasarkan keterlaksanaan RPP.dan (3) mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas IV sekolah dasar setelah mengikuti pembelajaran dengan menggunakan LKS yang menggunakan pendekatan kontekstual subtema lingkungan tempat tinggalku.Penelitian ini dilakukan di SDN 3 Bambe dengan subjek penelitian adalah siswa kelas IVA dan IVB tahun pelajaran 2014/2015. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian pengembangan dengan mengacu pada model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini menghasilkan LKS subtema lingkungan tempat tinggalku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Berdasarkan hasil validasi LKS yang meliputi aspek isi atau materi, aspek penyajian, aspek kebahasaan, dan aspek kegrafikan mendapat skor rata-rata 3,62 dengan kategori sangat baik. (2) Berdasarkan hasil pengamatan keterlaksanaan pembelajaran mendapat skor yang dipersentase 94,3% dalam kategori sangat baik. (3) Berdasarkan hasil posttest hasil belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol dapat dilihat pada angka t-test yang mengasumsikan kedua populasi sama yaitu 6.597 diperoleh probabbilitas (sig) sebesar 0,000. Dengan angka probabilitas <0,05, maka dapat diartikan adanya perbedaan antara nilai yang diperoleh kelas eksperimen dan kelas kontrol. Berdasarkan rata-rata nilai posttest kelompok eksperimen lebih tinggi daripada kelompok kontrol sehingga dapat disimpulkan, pengembangan LKS dengan menggunakan pendekatan kontekstual subtema lingkungan tempat tinggalku secara signifikan dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas IV Sekolah Dasar.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: LKS, Pendekatan Kontekstual, Hasil Belajar
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Guntur Aprilaksono
Date Deposited: 23 Jun 2018 05:05
Last Modified: 23 Jun 2018 05:05
URI: https://repository.stkippgri-sidoarjo.ac.id/id/eprint/98

Actions (login required)

View Item View Item